
Sebanyak 40 Orang Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Pengawas
Pelaksanaan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas ( PKP ) di Badan Pendidikan Dan Pelatihan Provinsi Gorontalo
BONE BOLANGO, KOMINFO – Badan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Provinsi Gorontalo menggelar Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan I tahun 2021 di aula Kampus II, Senin (13/9/2021).
Kepala Badan Diklat Sofian Ibrahim dalam laporannya mengatakan pelatihan kepemimpinan pengawas ini dilaksanakan untuk memenuhi standar kompetensi manajerial dan mengembangkan kompetensi kepemimpinan bagi pejabat pengawas atau pejabat eselon IV.
Dalam pelatihan ini para peserta dididik untuk menjunjungi tinggi akuntabilitas jabatan pengawas dalam mengendalikan kegiatan pelayanan publik yang dilakukan oleh pejabat pelaksana sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).
“Pembelajaran kali ini dilakukan dengan pembelajaran e-Learning atau pembelajaran jarak jauh dengan jumlah peserta Angkatan I berjumlah 40 orang, rinciannya adalah dari Pemerintah Provinsi Gorontalo sebanyak 29 orang, Pemerintah Bolaang Mongondow Utara 5 orang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo 3 orang, Bawaslu Pohuwato 1 orang, Badan Pengelola Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDASHL) Bone Bolango sebanyak 2 orang,” ujar Sofian Ibrahim.
Sofian Ibrahim menjelaskan Diklat PKP kali ini masih dilaksanakan dalam situasi pandemi Covid-19 sehingga peserta Diklat diminta menjaga kesehatan dengan mengikuti protokol kesehatan dengan terus berperilaku hidup bersih dan sehat, rajin cuci tangan, menggunakan masker, dan rajin berolah raga.
Dalam sambutan pembukaan Diklat ini Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba mengatakan pelatihan kepemimpinan pengawas ini dilaksanakan untuk mewujudkan birokrasi kelas dunia (World class bureaucracy) karena di semua tingkatan pemerintah baik pusat maupun provinsi, kabupaten, dan kota itu diperlukan sosok pejabat pengawas.
“Kenapa tingkat kepemimpinan pengawas ini sangat di butuhkan? karena ini adalah jenjang pertama sehingga begitu pentingnya peserta ketika memegang suatu jabatan lebih tinggi lagi peserta sudah bisa menguasai di tingkat pengawas,” ujar Darda Daraba.
Pembukan pelatihan kepemimpinan pengawas ini dihadiri Widyaiswara Provinsi Gorontalo, Kepala Bidang Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Sekretaris Bawaslu Provinsi Gorontalo dan Sekretaris Bawaslu Pohuwato.
Pewarta : Rahmat - Badan Diklat
Powered by Froala Editor